Mahasiswa dari Program Studi S1 Gizi berhasil lolos seleksi sebagai salah satu performer dalam kegiatan Asian Congress of Nutrition (ACN) tahun 2019 di Bali, Indonesia. ACN diketahui adalah forum pertemuan ilmiah di tingkat Asia yang membahas tentang topik terkini di bidang pangan dan gizi. Selain menampilkan mahasiswa sebagai performer, 3 (tiga) dosen Program Studi S1 Gizi juga dipercaya menjadi salah satu presenter karya ilmiah dalam kegiatan kongres tersebut.